AJN - ACEH TENGAH, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Aceh Tengah meningkatkan aktivitas pelayanan publik dengan melaksanakan pengaturan lalu lintas pada malam hari di sejumlah titik strategis wilayah Kota Takengon, Selasa (18/11/2025).
Langkah ini menjadi bagian dari upaya menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di tengah meningkatnya mobilitas masyarakat pada jam-jam tertentu.
Satlantas terlihat hadir di persimpangan utama, kawasan pertokoan, serta titik rawan kemacetan. Dengan respons cepat, petugas membantu pergerakan kendaraan, mengurai kepadatan, dan memberikan imbauan langsung kepada para pengendara agar tetap berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas saat beraktivitas di malam hari.
Kapolres Aceh Tengah AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H. melalui Kasat Lantas AKP Aiyub, S.E., M.H. menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk langkah preventif sekaligus pelayanan nyata kepada masyarakat.
Pengaturan malam hari menjadi salah satu upaya untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar serta meminimalkan potensi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas pada waktu rawan,” ujar AKP Aiyub.
Ia menambahkan bahwa personel di lapangan tidak hanya fokus mengatur arus kendaraan, tetapi juga memberikan teguran simpatik kepada pengendara yang melakukan pelanggaran ringan. Pendekatan humanis tersebut diharapkan dapat mendorong tumbuhnya kesadaran masyarakat dalam tertib berlalu lintas.
Melalui kegiatan rutin ini, Satlantas Polres Aceh Tengah menegaskan komitmennya untuk menghadirkan situasi lalu lintas yang aman, nyaman, dan tertib bagi seluruh masyarakat Kota Takengon, khususnya pada malam hari ketika aktivitas warga masih berlangsung di berbagai titik kota.


