terkini

Iklan

Wabup Aceh Barat Kunjungi dan Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Lhok Malee

Zulfitri ( Admin )
27 Januari 2026, 14.36 WIB Last Updated 2026-01-27T07:36:10Z


 


AJN - MEULABOH, Wakil Bupati Aceh Barat, Said Fadheil SH didampingi Asisten I, perwakilan Dinsos dan BPBD mengunjungi dua keluarga korban kebakaran rumah di Desa Lhok Malee, Kecamatan Woyla Barat pada Selasa (27/1/2026).


Dalam kunjungan tersebut Said Fadheil juga turut menyerahkan sejumlah bantuan kepada kedua keluarga korban kebakaran rumah di Desa Lhok Malee. Adapun bantuan yang diberikan berupa beras, mie instan, selimut, matras, kasur lipat, sarden, kain arung, kelambu dan sajadah dan beberapa bantuan lainnya


Said mengatakan, penyerahan bantuan masa panik tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat terhadap musibah yang dialami oleh masyarakat yang menjadi korban kebakaran rumah di Woyla Barat.


“Kami turut merasa prihatin atas musibah yang dialami oleh kedua keluarga, kami dari pemerintah daerah hadir disini untuk meringankan beban saudara – saudara kita yang baru saja tertimpa musibah rumahnya kebakaran,” kata Said.


Said berharap agar bantuan yang diberikan tersebut dapat sedikit meringankan beban dan mencukupi kebutuhan dasar kedua keluarga korban kebakaran rumah di Desa Lhok Malee kemarin sore itu.


“Ini juga merupakan bentuk kesigapan pemerintah dalam memberikan perlindungan bagi masyarakat yang terkena bencana atau tertimpa musibah, kami akan terus melakukan monitoring dan pendampingan,” tutupnya.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Wabup Aceh Barat Kunjungi dan Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Lhok Malee

Terkini